Siap-siap Berburu Domain dot Blog

Lagi baca-baca soal penamaan yang pas untuk situs blog, lah kok keselip banner tentang pra-registrasi domain .blog.

*Wait. What? Masih nyari nama???*
*Hihihi. Yesss. Masih belum puas sama nama yang ini. Mau nyari lagi yang lebih lucukkk… :p*

Info resmi tentang pra-registrasi domain dot blog itu ada di blog WordPress.com: https://en.blog.wordpress.com/2016/05/12/coming-soon-new-blog-domains-for-websites/

Automattic siap-siap melepas .blog
Automattic siap-siap melepas .blog

Lebih-kurangnya, dot blog akan jadi ekstensi top-level domain bebas seperti halnya dot com dan lainnya.

Meski dikelola oleh Automattic, induknya WordPress.com, pemilik domain dot blog boleh siapa aja. Gak harus punya akun WordPress.com, atau self-hosted WordPress, misalnya.

Biaya pendaftaran domain-nya belum ada – masih dibicarakan. Tapi kemungkinan tetep dalam rentang standar top-level domain baru.

Pendaftaran mulai dibuka Agustus; seperti biasa, untuk pemilik brand besar dulu. Untuk umum, baru dibuka sekitar November 2016.

Kalo ada yang sama kayak aku penasaran sama domain dot blog, mampir aja ke https://dotblog.wordpress.com/. Masukkan nama domain yang diincar, plus email kita, supaya dikabari kalo ada info terbaru.

Hmmm… Kayaknya lucuk juga sih kalo ganti nama jadi www.makgatek.blog. Noted ah. Hihihi.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *